
Melihat situasi perpolitikan di Purbalingga menjelang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati.
Dengan ini PAPELING memberikan himbauan dan maklumat sebagai berikut :
- PAPELING merupakan organisasi sosial kemasyarakatan yang tidak berpolitik dan tidak berafiliasi dengan Partai Politik manapun juga sesuai AD/ART PAPELING.
- Memberikan kebebasan kepada seluruh anggota untuk menggunakan Hak Pilihnya dalam Pilkada tersebut.
- Tidak diperkenankan berkampanye untuk mendukung salah satu calon di forum PAPELING (WA Group/FB Group) baik oleh Anggota maupun non anggota.
- Jika akan berkampanye silahkan dilakukan secara SANTUN dan BERETIKA di ranah pribadi tanpa membawa nama PAPELING.
- DILARANG memakai atribut PAPELING pada saat kampanye paslon maupun saat pencoblosan.
- DILARANG MENGEDIT, menggunakan, serta menyebarkan gambar/simbol atau atribut PAPELING lainnya untuk kepentingan politik atau untuk kampanye, maupun saat pencoblosan
- DILARANG MENGGUNAKAN FRASE atau kata-kata ataupun bentuk tulisan yang pemaknaannya menjurus ke unsur-unsur yang terkandung dalam PAPELING semata-mata hanya untuk mengambil keuntungan serta kepentingan menaikan popularitas atau kepentingan paslon dalam pilkada maupun unsur politik lainnya
- Tetap jaga kerukunan, kekompakan antar anggota PAPELING.